JADILAH PELOPOR KESELAMATAN BERLALU LINTAS DAN BUDAYAKAN KESELAMATAN SEBAGAI KEBUTUHAN

Sabtu, 23 Februari 2013

Sat Lantas Polres Tala Melakukan Penggrebekan Balapan Liar



Aparat kepolisian dari Satlantas Polres Tanah Laut (Tala) berhasil menjaring puluhan pembalap liar yang melakukan aksi di Jl. Penjaratan Desa Telaga Kecamatan Pelaihari pada hari Jum'at sekitar pukul 17.00 Wita. Aksi balapan liar ini sendiri, sudah menjadi target operasi pihak Satlantas, namun saat dilakukan penggerebekan selalu bocor. Sehingga tidak membuahkan hasil ketika dilakukan penangkapan.

Ternyata aksi balapan liar ini berdasarkan informasi dilakukan setiap hari Jumat sore, dan ketika aksi ini dilakukan di jalan raya yang menuju Desa Panjaratan dan Desa Guntung Besar ini dipenuhi para pembalap dan  motor.
 
Sehingga jalan raya menjadi tertutup oleh aksi balapan liar. Mendengar adanya balapan liar itu yang meresahkan masyarakat desa, pihak Satlantas yang dibantu oleh Polsek Pelaihari berjumlah 30 anggota dan dipimpin langsung oleh Kasatlantas AKP Yusriandi Y SIK melakukan penggerebekan dan berhasil mengamankan sekitar 30 sepeda motor.

"Ini tangkapan terbesar Sat Lantas Polres Tanah Laut terhadap Pembalap Liar dan melakukan penilangan terhadap motor untuk balapan liar tersebut dan juga akan memanggil orang tua pembalap liar tersebut, agar tidak mengulangi perbuatan yang merugikan masyarakat ini. "Saya akan memanggil orang tua kalian, agar kalian tidak mengulangi perbuatan," ucap Kasat Lantas kepada para pelaku balapan liar saat dilakukan pengarahan.

Tidak itu saja, selain menilang, pihak Satlantas Polres Tala akan menahan lebih lama motor balapan liar ini, karena tidak ingin setelah dikeluarkan kembali digunakan untuk balapan liar.
 
"Ini bertujuan untuk memberikan efek jera terhadap pelaku balapan liar," tegasnya. Kasat Lantasberharap, pihaknya melakukan operasi balapan liar ini tidak sekali ini saja, namun akan dilakukan ditempat-tempat yang sudah menjadi target operasi. Hal ini dilakukan, untuk menyelamatkan para pembalap liar maupun masyarakat pengguna jalan lainnya untuk terhindar dari kecelakaann terlebih banyak anak dibawah umur mengikuti balapan liar.

Tidak ada komentar: